Welcome Guys

Home » » Burung Hantu Reban

Burung Hantu Reban

Written By Unknown on Jumat, 29 November 2013 | 01.58

Burung Kontest



Celepuk Reban



Celepuk Reban - Plaosan 1




Celepuk Reban ialah burung hantu kecil yang memiliki nama latin Otus lempiji ini memiliki banyak sekali nama panggilan. Nama umumnya adalah Celepuk, di Sunda disebut dengan beuek, sedangkan di Jawa Tengah disebut manuk kuwek, sedangkan dalam bahasa Inggris dikenal dengan nama Sunda Scops-Owl atau Collared Scops-Owl. Daerah penyebaran burung celepuk reban ini adalah di Asia Tenggara, Filipina, Kalimantan, Sumatera, Jawa, dan Bali.

Pada umumnya burung hantu berwarna burik, sisi atas tubuhnya coklat kehitaman keabu-abuan berbintik hitam, kuning dan putih. Iris mata berwarna coklat gelap atau kekuningan, paruh kuning, dan kaki kuning kotor. Banyak jenis celepuk yang warnanya bermiripan, sehingga identifikasi harus dilakukan dengan hati-hati. Bantuan lainnya ialah dengan menggunakan suaranya. Sama seperti burung hantu lainya , burung celepuk aktif di malam hari. Burung jantan bersuara lembut, wuuup.. sedikit meninggi. Betina bernada lebih tinggi, bergetar berubah menurun: whiio atau pwok.., sekitar lima kali per menit. Terkadang juga mengeluarkan cicitan lembut. Uniknya pada burung hantu kepalanya dapat berputar sejauh 180o.

Celepuk Reban umunya berada dihutan, perkebunan, perkarangan dan taman-taman besar. Burung celepuk memangsa aneka serangga, kodok, belalang hingga burung kecil untuk memberi pakan cukup 1 atau 2 kali dalam sehari dan seminggu sekali kandang harus tetap bersih.

Jadi, jika kita tertarik untuk memelihara burung hantu ini, saran gue sih kita mesti tau bener-bener dulu gimana sih cara ngerawatnya, cara kasih makanya, jangan cuma buat lucu-lucuan aja, kan nanti kalau burung hantu nya malah mati kasian juga kan. :D

 

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.